Tema kali ini tentang cahaya. Cahaya adalah salah satu elemen ciptaan Allah SWT yang sangat penting dalam kehidupan manusia. Hari ini para siswa akan belajarĀ tentang cahaya, sifatnya dan manfaatnya.
Kali ini sifat para siswa dan bunda guru bereksperiman tentang cahaya menggunakan alat sederhana. Alat yang digunakan adalah lilin, korek api dan ember.
Para siswa belajar salah satu sifat cahaya yaitu cahaya dapat merambat lurus. Cahaya dapat merambat lurus dan tidak bengkok. Cahaya pun dapat menyinari satu ruangan yang gelap.
Para siswa belajar membedakan kondisi ruangan saat lilin ditutup dengan ember dan saat ember dibuka. Kondisi ruangan akan lebih terang saat sumber cahaya lilin dibuka dan sebaliknya akan lebih redup saat lilin ditutup ember.
Salah satu sumber cahaya yang dipelajari kali ini adalah api dari lilin. Para siswa pun belajar manfaat dan bahanya. Alhamdulillah bertambah ilmu ya hari ini…