Pembiasaan Sikap dan Karakter Seorang Pengusaha di KB TK Khalifah Semarang

KB TK Khalifah Semarang adalah satu-satunya TK yang berbasis Tauhid & Entrepreneurship. TK Khalifah memfokuskan pembelajaran pada nilai-nilai Entrepreneurship sejak dini.

Kita akan membahas tentang sikap dan karakter seorang pengusaha. Pentingkah anak-anak di berikan pengetahuan tentang Entrepreneurship ?

Jawabannya perlu, tentunya sesuai dengan usianya.  Mari kita bahas 5 sikap dan karaker seorang pengusaha, diantaranya:

1. Adaptability

Artinya kemampuan dalam menghadapi situasi baru dan menemukan solusi kreatif dari permasalahan-permasalahan yang ada.

2. Competitiveness

Maksudnya kesediaan untuk bersaing dan menguji diri sendiri terhadap yang lain.

3. Confidence

Yaitu sikap penuh keyakinan bahwa kami bisa lakukan apa yang telah kamu tetapkan secara konsisten.

4. Discipline

Adalah kemampuan untuk tetap fokus dan taat pada jadwal rencana serta deadline (batas waktu)

5. Passion

Maksudnya gairah untuk bekerja keras dalam mencapai tujuan

Nah, 5 sikap diatas adalah sebagian dari sikap dan karakter yang akan dibangun sejak dini. Harapannya saat dewasa para siswa terbiasa dengan sikap dan karaker tersebut.

Lima sikap dan karakter diatas diterapkan sekolah pada pembelajaran setiap harinya, sehingga akan tertanam dan menjadi kebiasaan dalam kehidupan siswa setiap harinya.

 

Facebook
Twitter

INFO PENDAFTARAN

Penerimaan Siswa Baru

TK Khalifah membuka pendaftaran siswa baru untuk tahun ajaran 2023/2024

WhatsApp chat