Rekrutmen Calon Bunda TK Khalifah Semarang

Pada hari Jumat – Minggu (1-3 Juni 2012) TK Khalifah mengadakan rekrutmen akbar calon bunda-bunda TK Khalifah Semarang. Hal ini dilakukan untuk meningkatkan mutu TK Khalifah Semarang sendiri. Seleksi pun dilakukan tidak seperti seleksi pada umumnya yang biasanya hanya mengerjakan tes dan wawancara. Perbedaan itu antara lain pada waktu tes yang cukup lama yaitu 3 hari berturut – turut. Seleksi pun dilakukan secara bersamaan untuk semua peserta. Seleksi dikemas menjadi games-games yang tentunya tidak membuat peserta nervous. Selain games-games tersebut diadakan juga tes tertulis, tes hafalan, micro teaching serta tes kreativitas. “seleksi kali ini memang berbeda, bukan hanya tes wawancara dan hafalan. Hal ini kami lakukan guna untuk melihat sikap atau akhlak calon bunda-bunda kami”, ungkap Bunda Lusita Anggraeni, S.Pd selaku Kepala Sekolah TK Khalifah Semarang.
Tes yang demikian juga diakui tidak membuat peserta gugup, seperti yang dikatakan salah satu peserta “Baru kali ini saya tes tapi rasanya tidak tes, ya seperti main-main saja” ungkap Bunda Uun.

Facebook
Twitter

INFO PENDAFTARAN

Penerimaan Siswa Baru

TK Khalifah membuka pendaftaran siswa baru untuk tahun ajaran 2023/2024

WhatsApp chat