Selamat Hari Guru, Bunda

hari-guruAlhamdulillah… kemarin, 25 November 2016 di Hari guru, Bunda-bunda mendapat kejutan dari ananda, alumni dan owner TK Khalifah Semarang. Cerita hari itu dimulai sejak pagi Hari. Kira-kira sekitar pukul 06.45, Aza, begitulah ia dipanggil, Aza adalah alumni TK Khalifah Semarang yang saat ini bersekolah di SD Qu Hanifah Semarang. Pagi itu, Aza sengaja menemui Bunda-Bunda di TK Khalifah Semarang untuk mengucapkan “Selamat Hari Guru” kepada Bunda-bunda Semua. Alhamdulillah… terimakasih Aza, semoga senantiasa menjadi hafidzoh dan pengusaha yaa, seperti cita-cita Aza sewaktu di TK.

Kejutan hari itu pun berlanjut, ketika salah seorang siswa KB, Shahia membawa sebuah kertas yang terbingkai rapi, berisikan gambar dan tulisan tentang Bunda. Ternyata kertas berhias tersebut hasil kolaborasi Shahia dan keluarganya. Selain itu Bunda-bunda juga mendapatkan ucapan dari orangtua murid baik secara langsung maupun lewat sosial media. Terimakasih Mama dan Papa, semoga kita semua bisa menjadi pendidik sejati untuk anak-anak kita.

 

Facebook
Twitter

INFO PENDAFTARAN

Penerimaan Siswa Baru

TK Khalifah membuka pendaftaran siswa baru untuk tahun ajaran 2023/2024

WhatsApp chat