Tips Melatih Anak Berpuasa

puasa
Marhaban Yaa Ramadhan, Bulan penuh berkah, bulan penuh rahmat dan ampunan. Bagi kita orangtua tentunya sudah terbiasa dan mengerti manfaat dan tujuan puasa Ramadhan. Namun, bagaimana dengan anak-anak kita yang baru berusia 2-6 tahun? yang belum biasa untuk berpuasa?

berikut ini beberapa tips yang sudah kami ajarkan di KB TK Khalifah Semarang, alhamdulillah.. karena dukungan orangtua, ada juga siswa TK B yang sudah terbiasa untuk berpuasa walaupun sampai setengah hari. berikut ini tips-tipsnya:
1. Pahamkan anak tentang Puasa, bahwa puasa adalah menahan. Tidak hanya menahan lapar dan dahaga, namun juga menahan marah.
2. Ajak anak berlatih puasa dengan bertahap. misalkan 1-2 jam di hari-hari pertama. jika anak sudah terbiasa dan masihh kuat, kita tambah jam puasanya. tapi tetap tanyakan pada anak apakah masih kuat berpuasa atau tidak.
3. beri aktivitas yang menyenangkan dan tidak terlalu berat, seperti bercerita, bermain puzzle, leggo dan lain-lain.
4. Latih anak untuk berpuasa setiap hari ya Bunda, walaupun hanya 1 jam, yang penting konsisten.
5. Jangan lupa untuk memberi apresiasi/penghargaan untuk anak yang telah berpuasa. Peghargaan yang diberikan tidak harus barang, bisa juga dengan kalimat : “Alhamdulillah, hari ini Kakak berhasil berpuasa 2 jam, Insya Allah besok lebih hebat lagi ya”

Itulah beberapa Tips yang bisa kita praktikkan untuk mengajarkan anak berpuasa, selamat mencoba ya Bunda…

Facebook
Twitter

INFO PENDAFTARAN

Penerimaan Siswa Baru

TK Khalifah membuka pendaftaran siswa baru untuk tahun ajaran 2023/2024